Pengaplikasian Konsep Client - Server di Perangkat Mobile
Contoh Aplikasi Client Server Pada Mobile dan Cara Kerja nya Salah satu contoh aplikasi yang mengaplikasikan konsep client server pada Perangkat Mobile adalah layanan perpesanan seperti Whatsapp. Whatsapp merupakan aplikasi pesan untuk smartphone . Whatsapp memungkinkan kita bertukar pesan tanpa biaya SMS. Aplikasi ini cukup diminati di Indonesia, dikutip dari liputan6.com: 83% pengguna internet di Indonesia pakai Whatsapp. Jika dikalkulasi, 83 persen jumlah pengguna internet Indonesia yang sebanyak 171 juta adalah 143 juta pengguna. Whatsapp sendiri mengklaim telah memiliki 2 Miliar pengguna aktif hingga saat ini diseluruh dunia. Lantas, bagaimana cara kerja Whatsapp ? Selain fitur berkirim pesan teks, Whatsapp memiliki fitur unggulan lainnya seperti mengirim foto dari galeri ataupun dari kamera, mengirim video, mengirim berkas-berkas pekerjaan kantor, menelepon melalui suara termasuk mengirim pesan suara dan banyak fitur lainnya. Namun pernahkan anda berpikir bagaimana pesan teks,